Written by Administrator Thursday, 23 June 2016 17:49
Akhirnya untuk kali pertama Indonesia bisa menggelar kejuaraan Freestyle Football resmi ditingkat nasional yang secara legalitasnya diakui oleh Federasi Freestyle Football dunia IF3 (Freestyle Football Fedration).
Acara IFFC (Indonesian Freestyle Football Championship) terselenggara juga berkat kerjasama dari IF3 (Indonesian Freestyle Football Federation) dan AF3 (Asian Freestyle Football Federation) karena sekaligus Indonesia juga menjadi tuan rumah untuk acara AFFC (Asian Freestyle Football Championship).
Sabtu (14/11/2015), Acara yang bertempat di Pluit Village ini diikuti sekitar 47 freestyler yang datang dari hampir seluruh kota dan wilayah di Indonesia.
Hari pertama adalah waktunya 47 freestyler dari Indonesia bersaing dengan menunjukkan skil freestyle soccer mereka di hadapan para juri yang didatangkan langsung dari luar negeri yang merupakan perwakilan dari IF3 (Freestyle Football Federation).
Di ajang yang bergengsi ini freestyler yang menjadi juara di IFFC (Indonesian Freestyle Football Championship) akan mendapatkan tiket tampil pada ajang Red Bull Street Style 2016 di Prancis.
Page 10 of 46